PLN Nusantara Power UP Bukit Asam Gelar “Nusantaversary Green Fest”

  • Bagikan

Metronusa News, Tanjung Enim – PLN Nusantara Power UP Bukit Asam menggelar aksi peduli lingkungan melalui penanaman pohon, penebaran beni ikan serta campaign pengurangan penggunaan sampah plastik dalam rangkaian Nusantaraversary Green Fest 2025. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis, 2 Oktober 2025, dan berlangsung serentak di seluruh unit pembangkit PLN Nusantara Power di Indonesia

Kegiatan bertajuk “Nusantaversary Green Fest” ini menjadi bukti nyata komitmen PLN Nusantara Power untuk tidak hanya menghadirkan energi andal bagi masyarakat, tetapi juga energi yang ramah lingkungan. Bibit pohon pelindung dan penebaran Bibit Ikan serentak di bantaran sungai serta campaign pengurangan pengguaan sampah plastik merupakan langkah nyata menjaga keseimbangan ekosistem.

Manajer PLN NP UP Bukit Asam Ince Anjas, menegaskan kegiatan ini bukan sekadar seremoni, melainkan bentuk tanggung jawab sosial dan lingkungan perusahaan dalam menjaga bumi. “Menanam pohon adalah investasi peradaban. Ia menjaga siklus udara, menyaring polusi, dan melindungi ekosistem. Kami ingin membangun energi berkelanjutan tanpa merusak alam,” ujarnya.

Kegiatan tersebut melibatkan Forkopimcam dan desa, Kolaborasi lintas unsur itu menjadi simbol kuatnya semangat gotong royong dalam merawat lingkungan.

Kehadiran lintas unsur tersebut mencerminkan semangat gotong royong dalam menjaga alam demi masa depan yang lebih hijau.

Dalam kesempatan yang sama,Mukhtamiri S.AP
Kasi Pemerintahan Kecamatan Lawang Kidul memberikan apresiasi tinggi terhadap inisiatif PLN Nusantara Power UP Bukit Asam, Menurutnya kegiatan ini selaras dengan program penghijauan yang digagas pemerintah

“Penanaman pohon, penyebaran benih ikan serta pengurangan penggunaan sampah plastik adalah wujud nyata cinta kita pada bumi. Mari kita rawat bersama agar PLTU Bukit Asam dan sekitarnya tetap hijau dan lestari,” ujarnya.

Penulis: injol kjEditor: Redaksi
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *